HTC mengawali tahun 2011 dengan kehadiran Evo Shift 4G, smartphone Android yang dapat berjalan di jaringan 4G WiMax. Shift 4G adalah suksesor dari handset Evo 4G. Tentunya, versi terbaru ini punya beberapa perubahan.
HTC Evo Shift 4G kini memiliki keyboard sliding qwerty. Ukuran layarnya menyusut menjadi 3,6 inch dari yang sebelumnya 4,3 inch. Akan tetapi fitur kamera malah direduksi dari 8 megapixel menjadi 5 megapixel.
Shift 4G akan segera dipasarkan di Amerika Serikat bekerja sama dengan operator Sprint. Diharapkan, handset ini bakal mengekor kesuksesan kakaknya Evo 4G, yang ketika dirilis Juni 2010 menimbulkan cukup banyak antrean para pembeli.
Seperti dilansir InformationWeek, Rabu (05/01/2011), Shift memakai sistem operasi Android 2.2 atau Froyo dan ditenagai prosesor Qualcomm 800 MHz. Kehadirannya mengawali berbagai handset 4G yang diproyeksikan bakal hadir di tahun 2011 ini.
Dengan kehadiran Shift, Sprint saat ini memiliki tiga handset yang memiliki support 4G. Dua ponsel lainnya adalah Evo 4G dan Samsung Epic 4G. Para operator di Negeri Paman Sam memang sedang berlomba menggelar layanan 4G bagi para pelanggannya, yang menjanjikan akses data super cepat.
[Sumber: Detikinet]
Tuesday, January 11, 2011
HTC Evo Shift 4G
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment