Marquee Text - http://www.marqueetextlive.com

Thursday, November 11, 2010

Browser Skyfire Untuk iPhone Siap Untuk Memutar Video Flash


Sudah lebih dari dua bulan sejak aplikasi ini diajukan untuk mendapat izin, tapi aplikasi browser Skyfire 2.0 untuk iPhone ini akhirnya tersedia secara resmi untuk diunduh, lengkap dengan kemampuan untuk memutar video Flash.

Untuk mengakali pembatasan Flash oleh iPhone, aplikasi browser ini sebenarnya mentranscode video sedemikian rupa sehingga iPhone hanya melihat HTML5, dan aplikasi itu mengompresi semua video sekitar 75% di dalam prosesnya untuk meringankan masalah bandwidth. Tentu saja, proses seperti itu berarti video Flash adalah satu-satunya tipe Flash yang didukung oleh browser ini, dan perusahaan ini juga menyadari bahwa Hulu saat ini diblok tapi sejumlah situs premium lainnya sudah didukung oleh aplikasi ini. Skyfire juga menunjukkan bahwa browser ini memiliki lebih dari sekedar Flash, tapi sebuah browser Webkit lengkap, dan dilengkapi kemampuan-kemampuan yang memudahkan para mania tekno melakukan sharing ke Facebook dan Twitter. Di dalam video di bawah ini juga ditunjukkan fasilitas Facebook Quickview mode. Sayangnya saat berita ini ditulis, server Skyfire down untuk sementara karena begitu besarnya minat para pengguna iPhone untuk browser Skyfire yang bisa memutar video Flash dan promosi harga khusus untuk para pengunduh awal yang hanya sebesar $2,99. Pihak Skyfire mengatakan mereka akan segera menambah server tapi tidak ada info kapan aplikasi Skyfire akan kembali tersedia.

No comments:

Post a Comment