Marquee Text - http://www.marqueetextlive.com

Thursday, July 22, 2010

Nexian NX-A890 Journey - Android Berkamera 5 Megapiksel Plus WiFi


Setelah IMO S900, muncul lagi ponsel keluaran vendor lokal yang bersistem operasi Android, yaitu Nexian NX-A890 atau disebut Nexian Journey. Bedanya Nexian Journey dilengkapi dengan fitur yang kekuatannya lebih besar. Diantaranya yaitu dilengkapi dengan kamera 5 megapiksel. Ponsel layar sentuh ini juga sudah mensuport WiFi untuk akses internet. Atau bisa juga via jaringan operator yang sudah mensuport hingga kecepatan HSDPA (7.2 Mbps) dan HSUPA (2 Mbps).

Selain itu Nexian Journey juga sudah menyediakan link untuk Android Market, yaitu toko aplikasi Android untuk mendownload berbagai macam aplikasi dan game, baik yang gratisan atau berbayar. Ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan GPS yang dibantu aplikasi peta digital Google Maps. Sayangnya Nexian Journey masih menggunakan Android 1.6 Donuts yakni Android versi ‘jadul’. Nexian Journey dijual bundling dengan kartu simPATI Telkomsel, yang disertai dengan gratis akses data selama 6 bulan.

Jaringan : Quad band GSM; Sistem Operasi : Android 1.6; Akses Internet : GPRS, EDGE, 3G, HSDPA, HSUPA, WiFi; Prosesor : 600 Mhz; Layar : Touchscreen kapasitif 3.2 inci HVGA; Kamera : 5 Megapiksel; Memori eksternal : MicroSD, 1 GB dalam paket penjualan; Koneksi : Kabel data, Bluetooth; Fitur Lain : GPS, E-Compass, G-Sensor, slot audio 3.5mm, Android Market, Google Maps, Gmail)

No comments:

Post a Comment